Senin, 29 Februari 2016

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang

Menikah adalah impian seseorang jika sudah merasa mapan dan siap untuk menjalani kehidupan di level yang lebih atas dengan pasangannya. Pernikahan ini tentu harus didasari oleh rasa sayang menyayangi, cinta dan pengertian. Berbeda dengan wujud pernikahan normal amnusia dengan manusia, mereka di bawah ini malah memilih hewan dijadikan sebagai pasangan hidup mereka. Entah itu karena paksaan, cari sensasi maupun keinginan sendiri, toh mereka ini nyata ada di dunia. Sahabat anehdidunia.com berikut orang yang menikah dengan binatang

Charles Tombe Menikah Dengan Kambing

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Charles Tombe Menikah Dengan Kambing via dailymail.co.uk
Di Sudan menganut sebuah sistem sosial unik dimana ketika seseorang ketahuan sedang berduaan dengan lawan jenis, maka keduanya harus dinikahkan. Hal ini sudah kebiasaan dan jika tidak dilakukan akan menimbulkan aib yang sangat besar bagi keluarga. Kesalahan ini lah yang dilakukan Charles Tombe. Namun alih-alih berduaan dengan seorang wanita, ia justru ketahuan asyik berintim dengan kambing. Keduanya pun akhirnya dinikahkan. Layaknya sepasang pengantin, si kambing betina ini di-make over dengan dandanan ala mempelai wanita. Entah bagaimana nasib pernikahan mereka berdua sekarang. Namun, Charles Tombe yang tidak begitu punya banyak uang, rupanya masih harus membayar cicilan istrinya kepada si pemilik sebelumnya. Ya, Charles mau tidak mau harus membeli kambing yang juga merupakan istrinya itu

Selva kumar Menikahi Anjing

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Selva kumar Menikahi Anjing via mirror.co.uk
Selvakumar, pria berusia 33 tahun asal Tamil Nadu, India, dini hari tadi resmi menikahi seekor anjing betina bernama Selvi. Selvakumar terpaksa menikahi Selvi dengan harapan dapat terbebas dari kutukan yang membuatnya lumpuh dan kehilangan pendengaran. "15 tahun lalu Selvakumar sehat. Tapi, setelah dia membunuh sepasang anjing dia menjadi lumpuh dan tuli. Semua pengobatan telah dicoba tapi gagal. Menurut saran sejumlah rohaniwan, Selvakumar akan sembuh bila menikahi anjing. Jadilah, kami menikahkan Selvakumar dengan Selvi," papar Ramu, saudara Selvakumar. Layaknya mempelai wanita, Selvi menghadiri prosesi pernikahannya lengkap dengan gaun pengantin beserta pernak-perniknya. Belum diketahui apakah Selvakumar berencana mempunyai anak dari Selvi.

Bimbala Das Menikah Dengan Ular

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Bimbala Das Menikah Dengan Ular via drool.tonyfoto.com
Cinta pada gigitan pertama telah membuat seorang wanita asal India menikahi seekor ular dalam sebuah perayaan di India Timur, negara bagian Orissa, jum’at beberapa tahun yang lalu. Bimbala Das (30) mengaku telah jatuh cinta dengan ular kobra tersebut. Pernyataan ini membuat orang-orang desa terkejut. Tapi malah ada yang menawarkan diri untuk mengatur pesta megah. Ibu dan keluarga Das turut bahagia dengan pilihannya itu dan sudah membuat pondok dekat bukit-semut di mana dia sekarang bermaksud untuk tinggal. Pernikahan antara manusia dengan makhluk hidup lain bukanlah hal yang tidak biasa di India.

Uwe Mitzscherlich  Menikah Dengan Kucing

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Uwe Mitzscherlich  Menikah Dengan Kucing viabild.de

Seorang pekerja pos Jerman dari possendorf telah menikah secara resmi dengan kucing kesayangannya, Cecilia. Uwe Mitzcherlich, 39 tahun, telah berbagi monumen berharga kepada Cecilia selama 10 tahun. Sayangnya kucing berbulu hitam tersebut sekarang menderita obesitas dan asma, dan dokter hewan dia tidak hidup lama lagi. Karena mereka memiliki hubungan yang unik selama bertahun-tahun, mr.Mitzcherlich memutuskan untuk meresmikan hubungan mereka dalam pernikahan.


Sayangnya, pernikahan antara manusia dan hewan tidak diperbolehkan di Jerman, jadi Uwe Mitzherlich membayar seorang aktris untuk meresmikan upacara. Pada awalnya, ia memikirkan hal itu lelucon, tapi dengan cepat pekerja pos itu menyadari kalau ini mimpi yang menjadi kenyataan. Pasangan itu berpakain rapi pada upacara itu. Mitzherlich mengenakan setelan pernikahan dan topi. Sedangkan Cecilia mengenakan gaun putih yang indah. karena Cecilia pun senang, saat Cecilia yang berumur 15 tahun itu mengeong keras saat melakukan sumpah pernikahan.

Sharon Tendler Menikahi Lumba Lumba

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Sharon Tendler Menikahi Lumba Lumba via oddities123.com
Seorang wanita bernama Sharon Tendler justru dengan sengaja menikahi seekor lumba-lumba bernama Cindy. Tentu saja atas dasar cinta. Keduanya sendiri sudah berteman selama 15 tahun, dan tanpa terasa benih-benih cinta tumbuh di antara mereka. Meskipun tentu kita bisa memastikannya kepada si lumba-lumba. Prosesi pernikahan keduanya sendiri sangat unik. Tendler mengenakan semacam penutup kepala khas mempelai wanita kemudian berenang dan memberi ciuman kepada Cindy.  Fox News mengatakan jika Tendler adalah wanita pertama di Bumi yang menikah dengan lumba-lumba. Setelah kambing dan lumba-lumba, mudah-mudahan tidak ada lagi manusia yang khilaf dan menikahi jenis binatang lain.

Emily Mabou Menikah Dengan Anjing
Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Emily Mabou Menikah Dengan Anjing via instamedia.com
Emily Mabou (29) membuat keputusan aneh, dia memutuskan untuk menikah dengan anjingnya sendiri! Perempuan dari Desa Aburi, Togo, itu beralasan, bahwa hanya pada anjingnya itu dia melihat sosok ideal laki-laki yang selama ini didambakannya. Padahal, Emily sudah pernah memiliki sekian pacar, namun tidak pernah dirasa cocok dan mengerti isi hatinya, kecuali si anjingnya. ”Saya sudah berhubungan dengan begitu banyak laki-laki tapi mereka semua sama saja, cuma mau seks dan suka berbohong. Anjing saya lain, dia baik, setia pada saya dan dia selalu memperlakukan saya dengan hormat,” jelas Emily.

Akhirnya, dicarilah pesta pernikahan yang digelar dengan dipimpin pendeta tradisional setempat. Warga desa pun berbondong-bondong hadir karena penasaran ingin melihat penganten prianya, seekor anjing. Tapi pesta ini tak dihadiri keluarga dekat dan kerabat Emily. Mereka menganggap keputusan Emily itu adalah ”langkah gila untuk melawan rasa sepi”. Saat ditanya bagaimana dia akan punya anak dengan suaminya, Emily menjawab tegas dia akan mengangkat anak.

Milanja Broskvit Menikah Dengan Kuda

Mereka Adalah Manusia Yang Menikah Dengan Binatang
Milanja Broskvit Menikah Dengan Kuda via worldnewsdailyreport.com
Wanita muda, yang juga seorang pengacara, mencari celah hukum dalam undang-undang seks fleksibel negara Denmark yang membuat praktek Zoofilia (seks manusia hewan) terlindungi hukum, sehingga membuka jalan untuk pernikahan manusia-hewan. Wanita itu adalah Milanja Broskvit, mengaku bahwa dia dan suaminya Thorgen (seekor kuda), menjadi korban speciesism, prasangka mirip dengan rasisme atau seksisme. Wanita muda berpendapat ia dan kudanya Thorgen, kuda jantan putih Spanyol berusia empat tahun, menjadi korban penganiayaan oleh Pemerintah Denmark.

"Perbedaan antara spesies kita tidak membuat kita menjadi berbeda. Perlakuan individu didasarkan pada keanggotaan kelompok dan perbedaan fisik tidak relevan secara moral. Argumennya adalah bahwa keanggotaan spesies tidak memiliki arti moral" pintanya kepada Mahkamah Agung. "Ketika Zoofilia dan kebinatangan yang disahkan di negara, itu membuka pintu untuk semua jenis kesalahpahaman tentang status hukum hewan dalam kaitannya dengan manusia di mana otoritas hukum memiliki sedikit atau tidak ada kontrol" jelas ahli terkenal dunia dan penasihat hukum, James Cudwell .


referensi:
http://news.okezone.com/read/2007/11/14/18/60840/hindari-kutukan-kumar-menikah-dengan-anjing
https://beritamaya.wordpress.com/2008/04/21/wanita-menikah-dengan-ular/
https://sailoruranus.wordpress.com/2010/07/02/seorang-pria-di-jerman-menikahi-kucingnya-sendiri/
http://boombastis.com/pasangan-paling-aneh/44481
http://www.astrodigi.com/2010/11/emily-mabou-perempuan-yang-menikah.html
http://koranopini.com/nasional/sosial/wanita-ini-menikahi-kudanya-sendiri

Minggu, 28 Februari 2016

Musibah Teraneh Di Dunia Akibat Ulah Manusia

Segala musibah telah banyak kita alami dalam mengarungi kehidupan ini, entah ditimbulkan oleh alam maupun ditimbulkan oleh manusia. Mulai dari gempa bumi, angin kencang, puting beliung, bahkan hingga wabah penyakit pernah menghinggapi dunia sehingga tercatat sebagai sejarah dunia yang kelam. Sahabat anehdidunia.com tidak sama seperti yang lainnya, musibah ini tergolong aneh dan ternyata pemicunya adalah dari perbuatan orang. Berikut musibah teraneh di dunia akibat ulah manusia versi anehdidunia.com

Musibah Kabut Asap Maut London


Kabut tebal dan dingin melanda daerah London pada awal desember tahun 1952. Karena dinginnya, untuk menghangatkan suhu, penduduk London mulai membakar batubara untuk menghangatkan rumah mereka. Polusi yang dirilis oleh pembakaran batu bara tidak lepas hilang ke atmosfer, namun terjebak oleh lapisan inversi yang dibentuk oleh massa padat udara dingin yang menggantung di atas kota. Polutan ini berakumulasi selama empat hari sampai kabut asap menjadi begitu tebal. Pada saat itu, tidak ada kepanikan besar atas kabut asap. Namun di minggu-minggu berikutnya, lebih dari 4.000 orang meninggal, dan 8.000 lainnya menyusul dalam bulan-bulan berikutnya, semua akibat masalah pernapasan yang disebabkan oleh polusi. Barulah setelah itu pada tahun 1956 dipromosikan kegiatan Clean Air Act, dan orang-orang menjadi lebih sadar akan pengaruh perbuatan mereka pada lingkungan yang pada gilirannya merugikan mereka sendiri.

Musibah Banjir Bir di London


Sahabat anehdidunia.com sebuah tong besar berisi bir di perusahaan pembuat bir London's Meux pada 16 Oktober tahun 1814, mengalami keretakan dan berlubang. Bir menyembur keluar dan menyebabkan tong bir yang lain ikut terbuka. Sebanyak 550.000 galon atau 4,4 juta liter bir membanjiri jalan-jalan kota London dan menghancurkan 2 rumah. Perusahaan pembuat bir ini terletak diantara kawasan rumah-rumah kumuh dan rumah-rumah berpetak, dimana semua keluarga tinggal di dalam kamar bawah tanah, yang dengan cepatnya terisi penuh oleh bir. 8 orang tenggelam dalam banjir bir tersebut. Bayangkan anda tenggelam dan meninggal di tengah amukan bir.

Menghilangnya Danau Peigneur


Danau Peigneur di Louisiana AS sebelum tahun 1980 adalah danau air tawar dengan kedalaman 3 meter. Namun, akibat bencana hasil ulah manusia, danau tersebut berubah menjadi danau air asin dengan kedalaman 60 meter hingga kini. Pada 20 November 1980, sekelompok pekerja perusahaan minyak Texaco malakukan pengeboran tepat di bawah danau ini. Kesalahan perhitungan menyebabkan bor menembus dasar danau, 11 tongkang, 65 hektare lahan. Setelah danau itu kosong, daya isap yang begitu kuat membalikkan aliran Kanal Delcambre yang menuju Teluk Mexico. Masuknya air laut dari kanal ini menciptakan air terjun setinggi 50 meter, terbesar yang pernah tercatat di negara bagian Louisiana. Ajaibnya, semua orang di dekat danau dan 55 pekerja di tambang mampu menyelamatkan diri. Bahkan 9 dari 11 tongkng berhasil muncul kembali ke permukaan setelah tekanan air antara danau dan kanal seimbang.

Musibah Banjir Lumpur Lapindo Sidoarjo


Pada Mei 2006, ketika sedang melakukan pengeboran gas di Jawa Timur, Indonesia, PT Lapindo Brantas melakukan kesalahan sehingga menyebabkan timbunan lumpur di dalam tanah terus menyembul keluar. Sejak September 2006, genangan lumpur panas tersebut telah membanjiri sawah-sawah dan pemukiman penduduk. 25 pabrik tidak dapat beroperasi, serta kolam-kolam ikan dan udang hancur oleh genangan lumpur. Infrastuktur transportasi dan transmisi pembangkit mengalami kerusakan. Semburan lumpur tersebut masih terus keluar dengan debit rata-rata 100.000 m kubik per hari. Diduga semburan lumpur masih terus mengalir paling tidak dengan jangka waktu 30 tahun.

Musibah Ledakan Tangki Sirup di Boston


Pada 15 Januari 1919, sebuah tangki berisi sirup gula meledak di Boston's North End. Ledakan itu menyebabkan gelombang yang besar, menyapu rumah-rumah sehingga terlepas dari pondasinya. Pecahan logam dari tangki ditemukan hingga jarak 60 meter. Sahabat anehdidunia.com tangki tersebut berisikan 2,3 juta galon sirup gula. Ketika tangki meledak, sirup gula tersebut membentuk gelombang setinggi 7 hingga 9 meter dengan kecepatan 55 km/jam, memenuhi jalan-jalan di Boston. Korban pun berjatuhan akibat tenggelam di lautan sirup atau terhantam benda-benda keras. Kecelakaan aneh ini menyebabkan 21 orang tewas dan 150 lainnya luka-luka.

Bencana Radio Aktif Goiania


Kecelakaan akibat kontaminasi zat radio aktif ini terjadi pada 13 September 1987 di Goiania, Brazil. Kecelakaan ini tercatat sebagai salah satu bencana nuklir terburuk di dunia. Kecelakaan ini terjadi setelah sumber radio aktif dari alat radio therapy yang sudah tidak dipakai, diambil oleh pemulung dari sebuah rumah sakit yang sudah tidak beroperasi. Karena menghasilkan cahaya biru yang tampak indah, alat ini pun dibongkar dan diambil zat radio aktifnya. Radiasi pun menyebar ke seluruh kota. Kecelakaan ini menyebabkan 4 orang tewas dan 249 orang lainnya terkontaminasi serius. Sekitar 130 ribu orang membanjiri rumah sakit. Lapisan tanah paling atas harus segera diamankan karena terkontaminasi zat radio aktif, serta beberapa rumah dihancurkan. Semua benda dari dalam rumah dipindahkan dan diperiksa lebih lanjut untuk kemudian didekontaminasi atau dibuang sebagai limbah.


referensi:
http://www.anehdidunia.com/2014/10/bencana-alam-paling-aneh-di-dunia.html
https://www.youtube.com/watch?v=oPW777fewCc
http://raihanaditya.blogspot.co.id/2012/11/10-musibah-teraneh-dalam-sejarah.html

Sabtu, 27 Februari 2016

Kisah Kehidupan Saudara Kembar Paling Aneh

Faktor genetika merupakan salah satu faktor utama dalam terjadinya bayi kembar. Karena seseorang yang memiliki keluarga hubungan sedarah melahirkan anak kembar, ada kemungkinan besar orang tersebut juga akan mengalami hal yang sama. Saudara kembar terkenal akan kekuatan ikatan batinnya, seperti jika salah satu dari mereka mengalami kesakitan, saudara kembarnya tanpa diketahui sebabnya akan ikut pula merasakan apa yang dirasa oleh saudara kembarnya. Jika salah satu sakit, biasanya saudara kembarnya akan ikut sakit. Tak hanya terkenal akan ikatan batin tersebut, beberapa kisah dibawah ini akan membuat anda terheran heran, bagaimana bisa kejadian aneh seperti ini bisa terjadi pada hubungan saudara kembar. Berikut  kisah kehidupan saudar kembar paling aneh versi anehdidunia.com

Kisah Jennifer Dan June Gibbons
Kisah Kehidupan Saudara Kembar Paling Aneh
Jennifer Dan June Gibbons via industryphilly.livesircuit.com
Pasangan kembar Jennifer dan June Gibbons mempunyai hubungan yang amat rahasia dan berkomunikasi dengan saudarinya menggunakan kode-kode rahasia jika berada di tempat umum. Semakin mereka beranjak dewasa, semakin mereka tidak bisa dipisahkan. Mereka membuat banyak kode dan permainan sebagai bahasa kedua yang hanya dapat dimengerti oleh mereka berdua saja. Namun seperti adik dan kakak lainnya, kadang mereka juga suka bertengkar. Tapi yang menjadi masalah, mereka bertengkar terlalu hebat sampai-sampai mereka ingin saling membunuh. Misalnya, Jennifer pernah mencoba untuk mencekik June dengan kabel radio, dan June pernah mencoba untuk mendorong Jennifer dari jembatan. Setelah kejadian yang berulang-ulang, mereka lalu dirawat di rumah sakit jiwa dimana mereka berteman dengan seorang jurnalis. Suatu hari, Jennifer berkata kepada jurnalis tersebut bahwa dia dan June telah memutuskan bahwa Jennifer-lah yang akan meninggal. Dan di hari dimana mereka akan dipindahkan, Jennifer meninggal dunia karena penyakit jantung yang sebelumnya tidak pernah dapat dideteksi.

Kisah Jim Lewis Dan Jim Springer

Kisah Kehidupan Saudara Kembar Paling Aneh
Jim Lewis Dan Jim Springer via firsttoknow.com
Sahabat anehdidunia.com saudara kembar Jim Lewis dan Jim Springer terpisah dari lahir karena diadopsi oleh dua keluarga yang berbeda di tahun 1940. Mereka tidak mengenal satu dengan yang lainnya sampai akhirnya mereka bertemu kembali di usia 39 tahun. Dan alangkah terkejutnya saat mereka mengetahui bahwa ada banyak kesamaan yang ditemukan dalam hidup mereka. Pertama, orang tua mereka sama-sama menamakan anaknya “Jim”. Kemudian kedua Jim pernah menikah pada wanita bernama Linda, lalu cerai dan menikah lagi dengan Betty. Anak mereka mempunyai nama yang sama, yaitu James Allen. Jim juga mempunyai anjing peliharaan yang bernama “Toy”. Dan yang terakhir, kedua Jim adalah petugas polisi yang menyukai merk bir yang sama, rokok yang sama dan bahkan mengendarai mobil yang sama.

Kisah Ursula Dan Sabina Eriksson



Ursula dan Sabina sepasang saudari kembar dari Swedia, merencanakan pergi liburan ke Irlandia tanpa mempunyai niat sedikitpun untuk menyebabkan kekacauan ataupun membunuh. Lagipula catatan kesehatan mereka tidak menunjukan tanda-tanda aneh apapun. Anehnya, saat tiba di negara asing tersebut, secara mengejutkan mereka melompat ke mobil yang sedang melaju di jalan tol. Sementara kaki Ursula patah, butuh enam orang polisi untuk mengamankan saudarinya, Sabina, yang terus mencoba untuk melukai dirinya sendiri. Setelah mendekam di penjara semalaman, Sabina lalu dilepaskan karena kelihatannya dia mulai tenang dan normal kembali. Tapi apa yang terjadi kemudian, dia membunuh seseorang secara random lalu melompat dari jembatan.

Kisah Leanne Dan Gemma Houghton

Kisah Kehidupan Saudara Kembar Paling Aneh
Leanne Dan Gemma Houghton via

Kisah terakhir dialami oleh saudari kembar berumur 15 tahun Leanne dan Gemma Houghton. Mereka juga adalah bukti hidup bahwa saudara kembar mempunyai kekuatan telepati. Suatu hari, Leanne sedang bermain sendiri di kamarnya ketika tiba-tiba dia merasakan dadanya sesak dan perasaannya menjadi tidak tenang. Dia merasakan bahwa ada sesuatu yang tidak beres yang terjadi pada saudarinya, Gemma, yang sedang mandi pada saat itu. Leanne langsung lari ke kamar mandi hanya untuk menemukan Gemma tidak sadarkan diri di bak mandi dan mulai tenggelam. Leanne segera menarik Gemma dan berusaha untuk menyadarkannya dengan memberikan pernapasan buatan. Usahanya berhasil. Ketika di-interview, Leanne berkata bahwa ada suara kecil di kepalanya yang berkata bahwa hidup Gemma sedang dalam bahaya.

Kisah Edith dan Johana Casas

Kisah Kehidupan Saudara Kembar Paling Aneh
Edith dan Johana Casas via mstarz.com
Seorang wanita muda yang cantik jelita diketahui bernama Edith Casas. Dia memiliki ketertarikan pada seorang pria bernama Victor yang saat itu berstatus sebagai tersangka dan sedang mendekam di penjara. Edith bersikeras ingin menikah dengan Victor, namun pihak keluarga Edith tidak setuju. Hal tersebut disebabkan lantaran Victor mendekam dipenjara usai membunuh seorang wanita muda bernama Johana Casas, yang notabene adalah adik kembar dari Edith. Jelas keluarga menentang keinginan Edith. Pihak keluarga sampai memeriksakan psikologis Edith mengapa dia bisa bersikeras ingin menikah dengan Victor. Hingga akhirnya mereka resmi menikah pada tahun 2014 lalu.

Kisah Richard Dan Damien Powell

Kisah Kehidupan Saudara Kembar Paling Aneh
Richard Dan Damien Powell via listverse.com
Sebuah acara televisi di tahun 2003 ingin mengupas fakta dibalik telepati menggunakan saudara kembar Richard dan Damien Powell sebagai subjek studinya. Mereka ditempatkan di dua ruangan yang berbeda, sementara Damien dihubungkan dengan mesin poligraf, Richard memasukan tangannya ke dalam wadah berisi air es berkali-kali. Hasil yang ditunjukan oleh poligraf tersebut menunjukan adanya perubahan tingkat pernapasan oleh Damien dan respons mikronya pada kulit dan otot mendemostrasikan bahwa Damien dapat merasakan apa yang dirasakan oleh saudara kembarnya, Richard. Hasil yang sama juga didapat saat Richard ketakutan begitu dihadapkan oleh ular yang tiba-tiba keluar dari kardus.

Baca juga Kisah Selamat Hidup Walau Ditinggal Dalam Keadaan Sekarat

referensi:
http://www.tentik.com/10-kisah-tentang-saudara-kembar-paling-mengejutkan/
http://www.merdeka.com/dunia/8-kisah-saudara-kembar-paling-heboh-di-dunia.html

Jumat, 26 Februari 2016

Kisah Selamat Hidup Walau Ditinggal Dalam Keadaan Sekarat

Menyimpulkan sesuatu yang berasal dari asumsi manusia seringkali bertolak belakang dengan apa yang akhirnya terjadi. Apa yang kita prediksi ternyata melenceng jauh. Seperti juga halnya yangterjadi pada manusia, jika melihat seseorang yang terlihat seperti di amban kematian dengan keadaan berdarah darah, maka orang akan berasumsi bahwa umur manusia tersebut tidak akan lama lagi. Kejadian seperti ini pernah terjadi di kehidupan kita namun nyatanya adalah orang tersebut ternyata berhasil selamat hidup. Tidak ada yang pernah mengetahui kapan ajal akan menjemput karena itu semua adalah rahasia Tuhan. Berikut kisah selamat hidup walau ditinggal dalam keadaan sekarat versi anehdidunia.com

Kisah Selamat Robert McGee

Pada Tahun 1864 seorang bocah yang bernama Robert Mcgee dimana pada saat itu dia berumur 13 tahun sedang menuju ke santa Fe dengan kedua orang tuanya. Dan kemudian orang tuanya meninggal sehingga Robert menjadi orang yatim piatu dan melanjutkan perjalanan ke New Mexico dengan menggunakan gerobak. Ditengah perjalanan menuju kansas, penjaga yang menjaga gerobak diserang oleh penduduk Indian yang dipimpin oleh ketuanya yang bernama kura kura kecil. Semua akhirnya meninggal karena serrangan tersebut. Robert yang masih hidup saat itu merasakan ditembak di pundaknya oleh si kura kura kecil, lalu kepalanya diiris menggunakan pisau. Tak hanya itu, tubuhnya pun ditusuk memakai panah dan pisau. Sungguh mengerikan dan Sadis!. Setelah ditinggalkan oleh para indian, robert ditemukan oleh bebrapa prajurit dan bergegas menuju ke Fort Larned. Entah bagaimana, Robert McGee akhirnya bisa selamat dan menceritakan pengalamannya pada surat kabar lokal. Foto diatas diambil tahun 1890.

Kisah Selamat Hidup Hugh Glass


Sahabat anehdidunia.com pasti sebagian dari anda sudah dapat menonoton film yang dibintangi oleh Leonardo Dicaprio dengan judul The Revenant. Film ini ternyata berdasarkan atas kejadian nyata yang dialami oleh Hugh Glass seorang yang lebih dikenal sebagai penjerat hewan yang lahir di Pennsylvania di tahun 1780. Glass dikisahkan diserang oleh seekor beruang yang mengoyak tubuhnya secara brutal hingga sebagian tulang rusuknya terlihat. Melihat kondisinya yang begitu parah, teman-temannya mengambil pisau dan senjata milik Glass lalu meninggalkannya begitu saja di tengah hutan. Glass yang tersadar lalu merangkak sejauh 160 kilometer di hutan belantara South Dakota sebelum akhirnya menaiki perahu untuk berlayar ke Fort Kiowa. Glass yang dikira sudah akan menemui maut itu ternyata mampu bertahan hidup. Ia menghabiskan waktu sembilan bulan untuk mencari orang-orang yang telah meninggalkannya di hutan dengan maksud membalas dendam. Meski akhirnya, niat itu urung terlaksana.

Kisah Selamat Hidup Jacob Miller


Seorang tentara Union yang bernama Jacob Miller tertembak di bagian kepala dan ditinggalkan begitu saja oleh teman-temannya saat perang Chickamauga pecah pada tahun 1862. Pasukan Union yang memutuskan mundur dari medan perang memilih meninggalkan Miller seorang diri di garis pertahanan musuh. Saat dikira para rekannya sudah akan meninggal dunia, Miller justru tersadar dalam kondisi berlumuran darah. Saat itu tak seorangpun mengenalinya. Dokter pun menolak untuk mengoperasi Miller lantaran dikira bakal segera meninggal malam itu juga. Namun, karena keinginan kuatnya, Miller akhirnya berhasil bertahan hidup hingga 50 tahun lebih. Sedangkan pecahan peluru yang sempat bersarang di kepalanya keluar dengan sendirinya melalui lubang yang berbekas hingga akhir hayatnya. Bukan Main!

Kisah Selamat Dari Maut Samuel Whittemore


Sahabat anehdidunia.com pada usia 78 tahun, Samuel Whittemore menjadi petarung kolonial yang tertua dalam revolusi Amerika. Ia menyerang pasukan Inggris dari balik dinding peternakannya. Whittemore berhasil membunuh 1 prajurit yang lewat dengan senapannya dan menembak 2 orang lagi dengan 2 pistol duel miliknya. Ketika pasukan Inggris berkumpul ke arahnya, Whittemore mengambil pedangnya, namun ia ditembak di wajah dan ditusuk dengan bayonet. Tetangga menemukannya ditinggalkan dan sedang berusaha mengisi ulang senapannya di atas genangan darah. Menurut dokter ia tidak akan selamat, tapi nyatanya ia berhasil bertahan hidup hingga usia 96 tahun.

Kisah Selamat Dari Kematian Tim Rugby Uruguay


Tim Rugby Uruguay pernah mengalami kecelakaan pesawat parah pada tahun 1972. Pesawat tersebut menabrak puncak pegunungan Andes lalu jatuh dari ketinggian 4200 mdpl. Tim Rugby berhasil selamat. Mereka berkemah di antara bangkai pesawat selama 11 hari. Banyak yang menduga mereka telah meninggal. Hingga pada akhirnya mereka kehabisan suplai makanan. Ironisnya, mereka memakan mayat korban kecelakaan pesawat yang meninggal dunia. Karena mereka sudah putus harapan bahwa akan ada bantuan datang, Nando Parado dan Roberto Canessa berinisiatif untuk melewati gunung dan mencari bantuan. Mereka berjalan selama 10 hari. Akhirnya, mereka mendapatkan bantuan dan 14 orang lainnya selamat setelah 72 hari bertahan hidup di tengah hutan belantara di pegunungan Andes.

Itu adalah sebagian contoh yang boleh kita tiru bagaimana keras dan kuatnya mereka untuk bertahan hidup dari kebuasan alam dan manusia lainnya. Mereka tidak cepat menyerah dalam kondisi terburuk sekalipun. Sahabat anehdidunia.com semoga kisah selamat hidup walau ditinggal dalam keadaan sekarat ini semoga mampu mendongkarak semangat anda untuk bertahan dari segala cobaan yang ada. Semangat!


referensi:
https://www.youtube.com/watch?v=wBr9yvcS0uA 
http://birthmoviesdeath.com/2012/04/05/robert-mcgee-scalping-survivor
http://boombastis.com/selamat-meski-sekarat/58098
http://news.okezone.com/read/2016/02/04/18/1304665/dikira-akan-tewas-orang-orang-ini-justru-berhasil-selamat

Rabu, 24 Februari 2016

Binatang Paling Setia Cintai Pasangannya Hingga Mati

Dalam sebuah percintaan, kesetiaan pada pasangan merupakan salah satu faktor yang harus diterapkan selama hidup. Banyak manusia yang tidak bisa memberlakukan hal ini di kehidupannya karena alasan alasan tertentu. Mungkin manusia harus belajar banyak dari beberapa hewan di bawah ini yang secara tidak langsung mengajarkan bagaimana dan apa arti dari kesetiaan itu. Mereka memberlakukan hal mulia itu kepada pasangannya dengan tidak merubah status pasangannya menjadi mantan. Sahabat anehdidunia.com berikut binatang paling setia yang mencintai pasangannya hingga mati versi anehdidunia.com

Burung Albatros Setia Pada Pasangan


Sahabat anehdidunia.com Albatros dari familia Diomedeidae, adalah burung laut besar dalam ordo Procellariiformes. Burung ini ditemukan secara luas di Samudra Antartika dan Pasifik Utara. Burung ini tidak terdapat di Atlantik Utara, tetapi temuan fosil membuktikan bahwa burung ini dahulu pernah ada di sana. Burung albatros termasuk burung terbang yang paling besar, dan burung albatros hebat (genus Diomedea) memiliki panjang sayap yang paling besar melebihi burung lainnya. Burung albatros sangat efisien di udara, dengan menggunakan teknik melayang dinamis dan melayang bukit untuk dapat terbang pada jarak yang sangat jauh. Burung ini memakan cumi-cumi, ikan, dan udang, dengan cara memakan hewan yang terdampar, berburu di permukaan air, dan menyelam. Namun yang paling mencengangkan adalah disamping burung ini bisa terbang menyebrangi samudra, akhirnya burung ini akan pulang ke rumah dan berkembang biak hanya dengan satu pasangannya. Hebat bukan?

Vole Tikus Padang Rumput Setia Mencintai Pasangannya


Vole adalah hewan pengerat kecil yang menyerupai tikus, namun memiliki tubuh yang lebih gemuk, ekor berambut yang lebih pende, kepala yang agak bundar, dan mata dan telinga yang lebih kecil. Diperkirakan terdapat 70 spesies vole. Mereka kadang-kadang disebut tikus padang rumput atau tikus ladang di Amerika. Sahabat anehdidunia.com tikus padang rumput adalah binatang pengerat sosial dan diketahui membentuk ikatan monogami sepanjang hidup dan bersama-sama mengasuh tikus-tikus muda. Seperti manusia, tikus padang rumput yang dikenal dengan monogami mereka bisa menghibur pasangan mereka yang merasa kesusahan. Jadi pointnya adalah hewan pengerat ini seringkali hanya memiliki satu pasangan sampai mati. Ciri khasnya adalah perilaku yang saling mendukung antar pasangan, saling memanjakan, juga bergantian merawat anak-anaknya.

Ratu Dan Raja Rayap Tak Pernah Ada Mantan


Dapat dikatakan bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia mengenal jenis-jenis serangga yang umum kita sebut rayap. Sebutan lain yang juga umum adalah semut putih. Siapa sangka, rayap pun setia pada pasangannya. Sang ratu biasanya memilih satu pejantan atau "raja" untuk berpasangan selama seumur hidup. Setiap koloni rayap terdiri atas ratu, raja, dan keturunannya yang masing-masing memiliki peran spesifik di dalam koloni. Dalam sebuah koloni rayap terdiri atas individu-individu seksual yaitu betina (yang abdomennya biasanya sangat membesar) yang tugasnya bertelur dan jantan (raja) yang tugasnya membuahi betina. Raja sebenarnya  tak sepenting ratu jika dibandingkan dengan lamanya ia bertugas karena dengan sekali kawin, betina dapat menghasikan ribuan telur; lagipula sperma dapat disimpan oleh betina dalam kantong khusus. Namun tetap saja Ratu rayap dan Rajanya akan terus bersama-sama melahirkan koloni rayap sepanjang mereka hidup.

Angsa Binatang Paling Setia Pada Pasaangan


Angsa adalah unggas yang menjadi lambang kesetiaan dari zaman dahulu. Jika kita melihat pasangan angsa yang sedang mendekatkan wajahnya maka akan terlihat seperti gambar yang menjadi lambang cinta. Diluar dari cerita tersebut akan tetapi sebenarnya angsa sendiri adalah hewan yang bersifat monogami, sehingga akan setia kepada pasangannya. Ketika angsa tumbuh dewasa dan menemukan pasangannya, mereka akan terus hidup berdua dengan pasangannya. Berenang di air, makan bersama, bahkan tidur berdampingan. Inilah sebanya angsa sering dijadikan hewan perlambangan keromantisan, karena mereka terlihat damai dalam cinta. Yang mengejutkannya lagi, angsa hidup hanya dengan satu pasangan saja. Ketika pasangannya mati, ia akan memilih hidup sendiri dan tidak akan bereproduksi lagi.

Burung Merpati Hewan Paling Setia Kepada Pasangan


Merpati merupakan salah satu jenis burung yang banyak tersebar di seluruh dunia, hampir di setiap negara dan belahan bumi ini terdapat jenis merpati kecuali kutup dan antartika. Pada jaman dahulu merpati dijadikan sebagai pengantar pesan cepat / kilat yang efisien dan baik sebab merpati akan menempuh jarak berkilo-kilo meter untuk mengantarkan pesan tersebut, biasanya jenis merpati yang di jadikan sebagai pengantar pesan adalah jenis merpati pos. Selain sebagai pengantar surat pada jaman perang dunia merpati dijadikan sebagai sumber makanan atau daging  murah bagai rakyat korban perang yang sulit mencari makanan diakibatkan oleh perang dunia. Dibalik ditu semua ternyata merpati memiliki beberapa keunikan tersendiri, ya binatang ini sangat setia kepada pasangannya hingga mati.

Maka dari itu sahabat anehdidunia.com merpati sering sekali dijadikan sebagai lambang dari kesetiaan. Dalam beberapa kasus dalam memelihara merpati, jika pasangan merpati tersebut mati, maka dalam kurun beberapa hari, merpati yang ditinggalkan pasangan tersebut akan mati juga. Banyak yang beranggapan bahwa merpati tersebut stres akibat ditinggal oleh pasangannya dan mati dan ada juga yang berkata bahwa merpati tersebut bunuh diri. Tidak hanya setia kepada pasangannya ternyata merpati sangat menyayangi pasangannya hal ini telah kita lihat di mana ketika pasangan merpati sakit dan cacat merpati tersebut tidak akan meninggalakan pasangannya apapun yang terjadi. WOW!


referensi:
http://faktaberkata.blogspot.co.id/2011/12/burung-yang-bisa-tidur-sambil-terbang.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Vole
http://www.antaranews.com/berita/541459/tikus-padang-rumput-menghibur-pasangan-seperti-manusia
http://www.rudyct.com/biologi_dan_perilaku_rayap.htm
http://pekanbaru.tribunnews.com/2015/12/25/ini-daftar-hewan-yang-setia-pada-pasangan-seumur-hidup
http://www.wowmenariknya.com/2014/05/5-hewan-ini-mengalahkan-manusia-dalam.html

Selasa, 23 Februari 2016

Tempat Yang Katanya Bisa Mengabulkan Segala Permintaan

Sifat manusia yang tidak pernah puas membuat kami mengungkap beberapa tempat dan benda yang memiliki mitos dapat memenuhi permintaan anda. Keinginan dan impian manusia yang telah dilakukan namun hasil yang diterima tidak sesuai harapan, membuat beberapa orang percaya dan melakukan mitos yang ada pada suatu tempat. Sungguh di luar logika, namun tidak sedikit yang mempercayainya. Mereka percaya dan bahkan datang ke lokasi untuk mencoba kemujurannya. Berikut tempat yang katanya bisa mengabulkan segala permintaan versi anehdidunia.com

Beringin Kembar Yogyakarta

Beringin Kembar Yogyakarta via merdeka.com
Mitos ini dihasilkan oleh sepasang beringin besar yang tampak kembar di tengah tengah alun alun yogyakarta. Alun-alun kidul yang selama ini dikenal dengan sebutan alkid, menjadi titik teramai di komplek keraton yang dikunjungi wisatawan selain alun-alun lor. Kebanyakan pelancong yang datang ke alkid, setidaknya pernah mencoba tradisi masangin: yakni menutup mata dan mencoba berjalan untuk melintasi celah di antara dua beringin. Jarak antara dua pohon beringin tersebut memang cukup lebar. Namun dengan mata tertutup, untuk dapat melintasi celah tersebut, bukan perkara mudah. Tak sedikit yang gagal, melenceng ke arah samping atau bahkan nyasar ke jalanan yang mengitari alkid.

Tradisi yang disebut Masangin itu sudah ada sejak masa-masa awal Kesultanan Yogyakarta. Masangin biasa dilakukan tiap malam 1 suro, saat ritual Topo Bisu dilakukan. Pada masa itu, para prajurit dan abdi dalem mengelilingi benteng dan tidak boleh mengucap 1 kata pun. Berbaris rapi mengenakan pakaian lengkap adat Jawa, mereka berjalan dari halaman Kraton menuju pelataran alun-alun. Melewati kedua pohon beringin tersebut. Berdasarkan mitos yang beredar di masyarakat, merujuk pada tradisi masangin itu, orang yang berhasil melewati beringin kembar dengan mata tertutup berarti hatinya bersih dan lapang. Hal itu diyakini untuk mengalap berkah dan meminta perlindungan dari banyaknya serangan musuh. Dari situlah mitos mulai berkembang. Kalau bisa melintasi dua pohon beringin kembar itu dengan mata tertutup, semua permintaan kita akan dikabulkan.

Ubin Stebuklas Di Vilnius

Ubin Stebuklas Di Vilnius via verslas.lrytas.lt
Sahabat anehdidunia.com terdapat sebuah ubin yang terletak di Kota Vilnius, Lithuania diselimuti oleh sejarah panjang akan kemerdekaan negara Baltik. Konon siapa pun yang dapat menemukannya dapat meminta satu permintaan untuk dikabulkan. Masyarakat Lithuania percaya, sebuah ubin yang terletak di pelataran Katedral Vilnius dapat mengabulkan permintaan penemunya. Namun mencarinya bukan perkara mudah karena pelataran katedral yang begitu luas. Kepercayaan itu pun didasari dari kejadian yang dikenal dengan 'Baltic Way' pada tahun 1989. Pada saat itu Lithuania merupakan salah satu negara bagian Uni Soviet. Namun perlahan, runtuhnya Tembok Berlin turut memicu semangat sejumlah negara komunis jajahan Uni Soviet untuk merdeka dan bangkit.

Kemudian pada 23 Agustus 1989, sekitar dua juta orang yang berasal dari Lithuania, Latvia, dan Estonia saling bersatu padu. Mereka pun membentuk satu gerakan damai bernama 'Baltic Way', yakni upaya gandeng tangan sepanjang 600 kilometer tanpa putus. Gerakan damai 'Baltic Way' yang dimulai dari Estonia hingga Lithuania berakhir di ubin pelataran Katedral Vilnius yang dianggap ajaib tersebut. Pada akhirnya gerakan 'Baltic Way' dapat menyampaikan pesan kemanusiaan dan membuat masing-masing negara Baltik memperoleh kemerdekaan pada tahun 1991. Masyarakat pun akhirnya menamai ubin tersebut dengan 'Lantai Ajaib Stebuklas' karena kisah simbolik tersebut. Atas kisah tersebut, tidak sedikit turis yang datang ke pelataran Katedral Vilnius dan mencari ubin Stebuklas.

Barang siapa yang menemukannya, diwajibkan untuk mengelilingi ubin tersebut sebanyak tiga kali berlawanan dengan arah jarum jam. Dilanjutkan dengan satu kali lompatan dan ditutup dengan satu tepuk tangan. Setelah itu, barulah ucapkan satu permintaan dari dalam hati yang terdalam. Pada tahun 1989, tidak sedikit masyarakat yang melakukan ritual itu di ubin Stebuklas dan dikabulkan permintaannya. Mungkin saja permintaan Anda juga dapat dikabulkan apabila melakukannya. Percaya tidak percaya!

Il Porcellino Patung Babi Florence Italia


Salah satu tempat yang dipercaya dapat mengabulkan permintaan orang adalah Florence. Di dalam kota yang terletak di Italia tersebut, terdapat sebuah patung babi bernama Il Porcellino yang dipercaya mampu mengabulkan keinginan pengunjungnya. Patung babi yang terletak di daerah Mercato Nuovo tersebut dibuat dari perunggu dan dibangun sejak tahun 1634 silam. Il Porcellino memiliki tubuh yang warnanya agak memudar di bagian hidungnya. Konon katanya, saat Anda mengelus “moncong” babi tersebut lantas memasukkan sebuah koin ke dalam mulut si babi, lalu koin tersebut jatuh, maka itu pertanda jika keinginan Anda akan dikabulkan. Percaya kah?
 
Pohon Koin Cumbria Inggris

Pohon Koin Cumbria Inggris via merdeka.com
Pun begitu dengan sebuah daerah yang terletak di Inggris berikut ini. Konon katanya, saat Anda menancapkan sebuah koin ke pohon yang terletak di hutan bernama Cumbria, maka keinginan Anda akan terkabul. Sesaat, mitos tersebut terdengar begitu aneh. Namun nyatanya, hal tersebut justru dapat menarik perhatian banyak wisawatan untuk mengunjunginya. Mereka berbondong-bondong untuk menancapkan koin hanya agar permohonan mereka terkabul atau iseng belaka. Uniknya, hal tersebut tak hanya ada di Inggris. Di Skotlandia dan Irlandia, ternyata ada juga tempat yang membuat orang-orang kerap berdatangan untuk menancapkan koin dengan harapan permohonan mereka dapat dikabulkan. Sebaliknya, apabila ada orang yang berani mencabut koin yang tertancap pada pohon tersebut, maka si pencabut akan jatuh sakit. Tempat tersebut terletak di County Laois dan Isle Maree.

Golden Gate Crimea Ukraina

Golden Gate Crimea Ukraina via discover-ukraine.info
Ukraina memiliki banyak sekali lokasi wisata yang indah, termasuk salah satunya adalah pantai Crimea ini. Namun ada sesuatu yang membuat Crimea diburu para pelancong. Rupanya di pantai tersebut ada sebuah karang berbentuk gerbang melengkung yang tampak seperti lubang besar bernama Golden Gate. Mitos setempat berpendapat jika Golden Gate adalah pintu gerbang neraka. Namun banyak turis yang tak percaya dengan mitos itu. Karena kini mitos gerbang neraka berubah menjadi mitos pengabul permintaan. Karena jika anda menuju Golden Gate dengan boat lalu melempar koin dan berdoa di sana, maka permohonanmu konon bisa dikabulkan.

Kuil Karnak Mesir

Kuil Karnak Mesir via livescience.com
Mesir memang menyimpan banyak sekali artefak sejarah dunia. Seperti salah satunya adalah situs kuil Karnak yang terletak di dekat kawasan Luxor ini. Namun kuil Karnak tak hanya menjadi tempat penuh sejarah karena dia memiliki mitos yang bisa mengabulkan permohonan para wisatawan. Yap, di dalam kuil Karnak rupanya ada sebuah artefak kuno yang berisi cerita kehidupan setelah kematian. Jika anda ingin permohonan anda terkabul, maka anda harus mengelilingi artefak sebanyak tujuh kali berlawanan jarum jam. Jadi kalau anda sekarang ada di Mesir, cobalah berkunjung ke kuil Karnak dan ceritakan pada kami ya.

Black Madonna Biara Santa Maria de Montserrat Spanyol

Biara Santa Maria de Montserrat Spanyol via yourguidebarcelona.com
Biara Santa Maria de Montserrat di Barcelona, Spanyol diyakini sebagai tempat mujarab untuk mengabulkan permohonan. Biara ini tepatnya berada di Pegunungan Montserrat. Para wisatawan memadati tempat ini karena ingin mengunjungi The Virgin of Montserrat atau patung Black Madonna. Para wisatawan yang datang ke tempat tersebut biasanya menyentuh patungnya sambil meminta permohonan. Setelah tiga bulan, percaya tidak percaya menurut masyarakat setempat, permintaan Anda akan dikabulkan.

Kastil Blarney Irlandia

orang mencium batu blarney via terselubung.in
Ada sebuah mitos unik yang berkembang di kastil Blarney ini. Dipercaya jika anda bisa mencium batu Blarney, maka permohonanmu bakal dikabulkan. Namun seperti kata orang, keinginan dibutuhkan usaha. Itu pula yang harus anda lakukan untuk bisa mencium batu Blarney. Karena rupanya batu tersebut ada di salah satu dinding kastil yang terletak di Irlandia ini. Bahkan tak tanggung-tanggung, batu Blarney terletak setinggi 25 meter dari tanah sehingga butuh usaha lebih untuk bisa menciumnya. Untuk melakukannya anda harus berbaring dan menjulurkan kepala setinggi mungkin sembari berpegangan pada palang besi di sana. Namun anda harus mengantri untuk mencium si batu bertuah ini karena tercatat ada 400 ribu orang yang ingin menciumnya juga setiap tahun.

Apa yang bisa kita petik dari sebuah artikel tentang lokasi pengabul segala permintaan ini? Semua hal tersebut adalah mitos saja. Ada yang mempercayainya dan tentu saja ada yang tidak. Sahabat anehdidunia.com untuk mendapatkan apa yang menjadi permintaanmu, adalah Semangat dan Kerja Keras! Ayolah, keinginan tidak akan terkabul atau terjadi dengan hanya meminta.


referensi:
http://news.detik.com/berita/2652187/tradisi-masangin-dan-beringin-kembar-di-alun-alun-kidul-yogya-yang-terbakar
http://plus.kapanlagi.com/katanya-sih-tempat-tempat-ini-bisa-kabulkan-semua-permintaan-d65871.html
http://www.vemale.com/ragam/62823-7-tempat-di-dunia-ini-diyakini-bisa-mengabulkan-permintaan-anda.html
http://segiempat.com/aneh-unik/unik/tempat-yang-dipercaya-mengabulkan-keinginan/
http://travel.detik.com/read/2015/10/01/180358/3033436/1520/ubin-di-lithuania-yang-dipercaya-bisa-mengabulkan-permintaan

Senin, 22 Februari 2016

Ternyata Inilah Suami Istri Paling Aneh Di Dunia

Banyak berita tentang pasangan suami istri yang kelakuannya tidak wajar kita temukan di Indonesia seperti misalnya menelantarkan anaknya. Bagi kami ini sudah aneh karena sebuah keluarga harusnya menjaga buah hatinya dengan kasih sayang. Beberapa kami temukan juga pasangan yang sudah melangsungkan pernikahan dan telah dinobatkan sebagai pasangan suami istri memiliki kemauan yang tidak masuk akal dan membuat kita mengernyitkan dahi karena kelakuan maupun penampilan mereka. Seperti apa hubungan suami istri ini hingga dikatakan aneh? Sahabat anehdidunia.com berikut suami istri paling aneh di dunia versi anehdidunia.com

Pasangan Suami Istri Memiliki Tattoo  Dan Tindik Terbanyak

hugo parelta dan Gabriel peralta via lepopulaire.fr
Sahabat anehdidunia.com pasangan suami istri hugo parelta dan Gabriel peralta sama sama memenuhi sekujur tubuh mereka dengan tattoo dan tindikan. Bagi pasangan Uruguay dan argentina itu tattoo merupakan seni yang indah. Saking banyaknya tattoo dan tindikan di pasangan suami istri itu, mereka sampai dapat mencetak rekor di guiness world record. Bayangkan saja mereka masing masing memiliki 50 tindikan, 11 implant pada tubuh, 5 implant pada gigi, 4 kali membesarkan telinga, 2 kali mengeraskan telinga dan sekali membelah lidah. Semua itu mereka lakukan dengan jalan operasi. Bagi banyak orang, aksi hugo parelta dan Gabriel peralta itu mungkin tampak aneh dan tak lazim, tapi bagi pasangan ini mereka bangga bisa kompak dalam berpenampilan. Pertanyaan yang muncul adalah bagaimana mereka saat melakukan hubungan intim?

Suami Istri Yang Bertukar Jenis Kelamin

Chen dan Jiang Ling via oddee.com
Pasangan asal kota yong jo provinsi hunan, cina ini masing masing melakukan operasi plastik untuk mengubah alat kelamin mereka. Sang suami berubah menjadi wanita dan sang istri berubah menjadi pria. Chun lie, pria paruh baya itu memiliki kecenderungan feminism dan pemalu. Sedangkan istrinya sudah mulai lelah menghadapi mertuanya yang pemarah dan memutuskan ingin menjadi laki laki agar lebih disegani. Ketidakpuasan atas jenis kelamin sebagai wanita saat ini juga dialami oleh zhiang sebelum ia menikah dengan chun lie. Ia adalah janda yang bercerai karena tidak akur dengan mertuanya. Setelah mereka melakukan operasi perbuahan identitas itu, mereka juga bertukar fungsi dalam rumah tangga. Chun lie menjalankan peran sebagai istri sementara zhian lie yang awalnya perempuan menggantikan posisinya sebagai suami sekaligus kepala rumah tangga.

Pasangan Raksasa Suami Istri Paling Tinggi


Tinggi manusia rata rata adalah 160cm-180cm, yang akan kita bahas kali ini adalah tinggi seorang wanita yang bernama Anna Haining Swan yang lahir tanggal 6 agustus 1864 memiliki tinggi 228cm dan pasangannya yang bernama Martin Van Buren Bates lahir pada 9 November 1837 dengan tingginya yaitu 219 cm. Suami istri luar biasa ini dijuluki sebagai "pasangan raksasa Kentucky". Menurut berita ada rekor lainnya juga yang dihasilkan oleh pasangan ini. Mereka melahirkan bayi terbesar dengan berat 9.98 kg dengan panjang 71.12 cm di rumahnya di Seville Ohio USA Tahun 1879. Namun sayangnya sang bayi meninggal 11 jam kemudian.

Suami Istri Yang Menikahi Sesama Transgender
Helen Morfitt dan Felix Laws via news2.onlinenigeria.com
Helen Morfitt dan Felix Laws menjadi pasangan kekasih pertama di Inggris yang menikah setelah jenis kelamin mereka berubah. Helen yang terlahir pria menjadi wanita pada 2003 dan Felix yang terlahir wanita menjadi pria pada tahun 2010. Mereka berdua sudah bersama semenjak 6 tahun terakhir. Pasangan kekasih ini bertemu pada tahun 2008 ketika Felix yang saat itu masih wanita mengakui ke dokter bahwa dia merasakan jiwa pria di dirinya yang membuatnya berkenalan dengan Helen saat mencari dukungan dari grup transgender. Mereka sama-sama melakukan operasi ganti kelamin pada tanggal 13 September, Helen di tahun 2003 dan Felix di tahun 2010. Tanggal itu pun dijadikan tanggal pernikahan mereka. Pasangan yang telah bersama selama enam tahun, dipaksa untuk mengubah jenis kelamin pada akta kelahiran mereka sebelum kawin lari ke Skotlandia dan menikah.

Suami Istri Memiliki Nama Yang Sama

Kelly Hildebrandt via nydailynews.com
Dua sejoli yang dipertemukan di facebook berasal dari negara super power yaitu Amerika Serikat. Keanehan dari pasangan ini adalah ternyata mereka memiliki nama yang sama persis satu dengan lainnya. Sang suami memiliki nama Kelly Hildebrandt begitu pula sang istri. Keduanya pernah menjadi berita tahun 2009, karena menikah setelah Kelly perempuan mencari namanya di Facebook dan menemukan Kelly pria yang tinggal di Texas, AS.Namun Sayang keduanya harus berpisah beberapa tahun lalu dan Kelly si pria memutuskan kembali ke Lubbock, Texas. Namun harus datang ke Florida Selatan, tempat tinggal Kelly perempuan, untuk menuntaskan perceraiannya. Jadi kesamaan nama juga tidak membuat sebuah pasangan menjadi awet.

Suami Istri Yang Terlihat Serupa Tapi Tak Sama 

Alina Davis dan Alison Brooks via dailymail.co.uk
Alina Davis dan Alison Brooks nama pasangan heteroseksual yang kontroversial itu mengikat cinta mereka beberapa waktu lalu di Rusia. Davis yang nama aslinya adalah Dmitry Kozhukhov, mengidentifikasi dirinya sebagai seorang pria dan sangat tertarik pada wanita. Tapi ia merasa lebih nyaman berpenampilan sebagai perempuan. Ia menggambarkan dirinya sebagai 'androgini'. Androgini adalah penggabungan sifat, perasaan, dan kualitas maskulin dan feminin secara seimbang dalam kepribadian individu. Laki-kali yang mirip perempuan, wanita yang serupa dengan kaum hawa. Saat hari pernikahan, Davis mengatakan, staf catatan sipil marah ketika ia dan Brooks muncul sebagai pengantin bergaun identik.  Namun, mereka bersikukuh dan berharap acara pernikahan tersebut mengirim pesan yang positif untuk pasangan tak konvensional lain di Rusia.

Pasangan Suami Istri Kriminal Terkenal

Bonnie dan Clyde via biography.com
Bonnie Elizabeth Parker lahir di Rowena, Texas, Amerika Serikat, 1 Oktober 1910 dan Clyde Chestnut Barrow lahir di Ellis County, Texas, Amerika Serikat, 24 Maret 1909. Mereka terkenal sebagai Bonnie dan Clyde yang tak lain adalah perampok dan kriminal terkenal yang beraksi di Amerika Serikat pada masa Depresi Besar. Bersama dengan gengnya, mereka merampok sejumlah bank, toko, dan SPBU. Geng ini dipercaya telah membunuh sedikitnya 9 orang polisi. Begitu banyak film yang menceritakan kisah Bonnie dan Clyde ini. Keduanya adalah penjahat yang mengalami sebuah depresi. Bonnie dan Clyde merupakan pasangan yang dincar-incar oleh polisi, namun sayangnya sebuah operasi penyergapan dilakukan dan keduanya tewas seketika pada tahun 1934 di Lousiana. Sebuah film dengan judul sama juga diadaptasi pada tahun 1967 di Hollywood.


referensi:
http://www.guinnessworldrecords.com/world-records/heaviest-birth/
http://www.pikiran-rakyat.com/luar-negeri/2013/01/17/219301/pasangan-bernama-sama-bertemu-lewat-facebook-akhirnya-bercerai
http://plus.kapanlagi.com/7-pasangan-kekasih-yang-mengubah-jenis-kelamin-6ec985-4.html
http://news.liputan6.com/read/2094521/berwajah-mirip-suami-istri-ini-seperti-kembar-identik
http://www.beritamalukuonline.com/2015/07/pasangan-ini-tergolong-aneh-suami-istri.html

Minggu, 21 Februari 2016

Gila! Manusia Ini Menggugat Tuhan Ke Pengadilan

Siapapun yang berarti setiap orang tanpa membeda bedakan, boleh untuk mengajukan tuntutan hukum kepada orang lain selama pengadilan bisa menerima kasus yang diajukan dengan berkas berkas yang telah lengkap. Hal ini disebabkan karena semua orang setara di mata hukum. Banyak sekali kasus hukum di meja hijau ini kita dengar agak aneh dengan hasil sidang yang terasa tidak setimpal. Kembali lagi dalam kebebasan orang dalam mengajukan perkara ini digunakan oleh beberapa orang untuk mengajukan gugatan yang sangat tidak biasa. Mereka menggugat Tuhan. Kejadian ini bukan terjadi di film namun memang benar benar terjadi di dunia. Berikut manusia yang menggugat Tuhan ke pengadilan

Reverend Mark Sharpe Pendeta Yang Mengajukan Gugatan Terhadap Tuhan

Reverend Mark Sharpe via telegraph.co.uk
Seorang pendeta di sebuah desa Teme Valley South, Inggris yang bernama Reverend Mark Sharpe pada saat itu berumur 44 tahun, menuntut Tuhan ke Pengadilan karena sekelompok pendeta lain memaksanya untuk mengundurkan diri dari gereja dengan melakukan pelecehan dan teror. Beberapa teror yang diterima Sharpe antara lain ban mobilnya disayat orang, anjingnya di racun, kabel teleponnya diputus orang, dan ada bau kotoran di mobilnya. Koran the Daily Mail melaporkan pada November 2011, dia mengaku pemaksaan pengunduran dirinya itu tidak adil karena sudah dipekerjakan oleh Tuhan. Sejak pindah ke desa itu pada 2005 dia mengaku kerap mendapat pelecehan dan ancaman.

Pavel Mircea Tahanan Yang Mengugat Tuhan

Tahanan sedang di penjara via telegraph.co.uk
Seorang tahanan yang bernama Pavel Mircea asal Timisoara menggugat Tuhan. Dua tahun lalu, Mircea mendapat vonis 20 tahun gara-gara melakukan pembunuhan. Tak terima, dia pun melayangkan gugatan ke Pengadilan Timisoara yang meneruskan kasus itu ke kantor kejaksaan. Alasan Mircea, Tuhan gagal menyelamatkan dia dari aksi kejahatan. "Dia seharusnya melindungi saya dari semua pengaruh iblis. Tapi dia malah menyerahkan saya pada setan yang menganjurkan saya untuk membunuh," ujar Mircea seperti dilansir Ananova.

Mircea menuntut kompensasi finansial dari Tuhan untuk semua uang yang telah dia habiskan. Antara lain untuk lilin dan pelayanan gereja yang menurutnya tidak membantu sama sekali. Dua tahun berlalu, Kejaksaan Timisoara memutuskan untuk tidak memproses kasus ini. "Kami tidak bisa menemukan alamat Tuhan. Dia tidak punya alamat rumah," kata juru bicara Kejaksaan Timisoara. Tuhan berada di luar hukum dan tidak bisa digugat dengan berkas hitam di atas putih.

Ernie Chambers Anggota Parlemen Yang Menggugat Tuhan

Ernie Chambers Anggota Parlemen Yang Menggugat Tuhan via dailynebraskan.com
Kisah gugatan aneh yang tidak masuk akal ini benar-benar terjadi di Amerika Serikat. Seorang anggota parlemen di negara bagian Nebraska, AS, Ernie Chambers, mengajukan gugatan terhadap Tuhan. Sudah jelas gugatan tersebut ditolak oleh pengadilan. Menurut Hakim Pengadilan Distrik Douglas Country, Marlon Polk, kasus ini tidak dapat dilanjutkan karena Tuhan tidak bisa dihubungi petugas pengadilan dikarenakan alamat rumahNya tidak terdaftar. Demikian seperti diberitakan media lokal, Omaha World Herald, Kamis (16/10). Gugatan tersebut diajukan Chambers pada September 2007. Chambers menggugat Tuhan karena telah menyebabkan peristiwa kekerasan seperti badai tornado dan gempa bumi, yang telah menimbulkan ketakutan dan menyebabkan kematian massal, kehancuran dan aksi teroris jutaan penduduk bumi.

Sebelumnya, pengadilan telah mengingatkan Chambers bahwa gugatan itu bakal dibatalkan. Sebab ia tak bisa memberitahu Tuhan soal gugatan itu. Namun Chambers berdalih, Tuhan tak perlu diberitahu karena Dia mengetahui segalanya. "Karena Tuhan maha mengetahui segala sesuatu, Tuhan pasti juga tahu tuntutan ini", tutur Chambers yang telah menjadi anggota parlemen Nebraska selama 38 tahun. Menurut Chambers, maksud gugatannya adalah dia ingin menunjukkan bahwa siapapun bisa punya akses ke pengadilan, baik kaya maupun miskin. Dengan putusan ini, Chambers belum memutuskan apakah akan mengajukan banding atau tidak. Dia punya waktu 30 hari untuk mempertimbangkannya.

Chandan Kumar Singh Pengacara Yang Mengajukan Gugatan Terhadap Tuhan

Chandan Kumar Singh Pengacara Yang Mengajukan Gugatan Terhadap Tuhan via hfmagazineonline.com
Agak berbeda dengan yang diatas, seorang pengacara menjadi viral alias menjadi topik perbincangan hangat di India. Pria yang bernama Chandan Kumar Singh ini menggugat Dewa Ram {dalam tradisi nusantara biasanya disebut Sri Rama} ke Pengadilan Tinggi Negara Bagian Bihar, atas tudingan melakukan tindak kekerasan domestik pada istrinya, Sita. Salah satu dewa yang dihormati dalam ajaran Hindu itu diyakini Kumar berlaku tidak adil selepas Sinta diculik oleh Rahwana. Seperti diceritakan dalam epos Ramayana, Sinta diminta membakar diri untuk membuktikan pada Rama, bahwa dia tak pernah berselingkuh selama ditinggal sendirian di hutan maupun saat diculik sang raja iblis.

"Setelah membaca ulang cerita itu, saya meyakini bahwa Sri Rama adalah pelaku kekerasan dalam rumah tangga," kata Kumar. Mayoritas penduduk India yang memeluk Hindu mengecam gugatan itu. Kumar dituding pengacara yang sekadar mencari popularitas. Pengadilan Bihar telah menolak gugatan tersebut pekan lalu, dengan alasan cerita dalam ajaran agama bukanlah wilayah kajian hukum positif. Dikecam kanan-kiri, Kumar bergeming. Dia meyakini bahwa moral cerita Sri Rama adalah muasal dari banyaknya kasus KDRT, setidaknya di Negeri Sungai Gangga itu.

"Jika Sinta tidak memperoleh keadilan atas perlakuan dewa yang menjadi panutan manusia, maka perempuan dalam kehidupan sehari-hari pada masa modern pun sulit memperolehnya," kata pengacara asal Kota Sitamarhi itu. Muncul kabar, Organisasi Advokat India sedang menyidangkan Kumar. Izin praktiknya terancam dicabut karena dianggap menistakan agama.


referensi:
http://www.indospiritual.com/artikel_seorang-pria-tuntut-tuhan-lewat-pengadilan.html
http://www.merdeka.com/dunia/lima-orang-ini-menggugat-tuhan-ke-pengadilan.html
http://andresiska.blogspot.co.id/2008/10/menggugat-tuhan.html